Panen Jahe Gajah per Polybag 10 – 20 kg, mungkinkah?

Jahe Gajah

Rimpang Jahe Gajah yang tumbuh maksimal

Saya tertarik membahas ini. Banyak orang yang tergiur menanam jahe gajah karena terbuai dengan ‘janji’ panen jahe per polybag 10 kg bahkan ada yang bilang 20 kg. Apakah mungkin ….. ? Siapa saja yang sudah bisa panen rata-rata 10 kg atau lebih per polybag ukuran 60 cm x 60 cm atau pakai karung silahkan absen di kolom komentar di bawah dengan menyertakan foto atau buktinya. Terus terang, saya belum pernah melihat dengan mata kepala dan mata kaki sendiri, belum pernah pegang dengan tangan sendiri, dan belum pernah mencium dengan bibir sendiri.


PENTING!!!

Baca juga: Informasi-informasi menyesatkan Budidaya Jahe dalam Polybag. | Panen Jahe Emprit dalam Polybag.


Saya ingin membahas masalah ini dengan data literatur yang bisa dipertanggungjawabkan, bukan dari kabar angin apalagi katanya si anu yang tidak jelas ‘sanad’ dan ‘matannya’. Jadi pakai data dari laporan ilmiah atau dari data statistik resmi pemerintah. Data-data tersebut umumnya adalah data produksi tanaman jahe yang ditanam di ladang, bukan di polybag. Untuk mendapatkan perkiraan produksi data per polybag saya menggunakan asumsi. Asumsi yang saya gunakan adalah satu polybag ukuran 60 cm x 60 cm atau karung yang diisi dengan tiga bibit jahe gajah. Satu ha kurang lebih setara dengan 6000 polybag. Jadi menghitungnya adalah dari data produksi jahe per ha dibagi dengan 6000 polybag didapatkan data produksi per polybag. Perhitunga ini juga bisa dibalik, data dari polybag dikalikan 6000 diperoleh data setara produksi satu hektar.

Produktivitas jahe nasional di Indonesia hanya berkisar dari angka 21-30 ton per ha (saya baca di tulisan dari Balitro). Ini data hasil panen jahe yang di tanam di ladang bukan di polybag. Dari data itu, kalau dibagi per polybag produktivitas jahe gajah tertinggi adalah 5 kg per polybag. Ada teman yang menceritakan jika jahe gajah yang ditanam di polybag, sampai-sampai rimpang dan tunasnya menonjol keluar polybag, ketika dipanen bobotnya masih kurang dari 5 kg per polybag.

Ok. Jadi kalau dibuat perhitungan, itung-itungannya seperti ini:

5 kg per polybag —> 30 ton per ha
10 kg per polybag —> 60 ton per ha
20 kg per polybag —> 120 ton per ha

Laporan produksi paling top di China yang pernah saya dapatkan adalah 88 ton per ha (Baca di sini: Penelitian Top di China). Laporan yang lain di bawah itu semua, ada yang 60 ton per ha, ada yang 51 ton per ha, tapi umumnya masih berkisar di kepala 3. Kalau produksi 88 ton per ha, dibagi per polybag dapatnya angka 14,7 kg per polybag. Saya tidak sepenuhnya percaya dengan data ini. Kalau pun benar, mungkin varietas jahenya adalah varietas terbaru yang super top markotop.

Sepanjang pengetahuan saya, varietas jahe keluaran Balitro (lembaga penelitian yang menghasilkan varietas jahe paling top di Indonesia) tidak ada yang potensi produksinya mencapai 88 ton per ha. Dilihat dari sisi varietas jahe gajah yang digunakan oleh petani jahe di Indonesia, rasanya mustahil bin mustahal produksi jahe per polybag 60×60 bisa mendapatkan 20 kg per polybag. Angka 10 kg per polybag saja menurut saya masih jauh. Bukan tidak mungkin, tapi rasanya masih perlu kerja keras dari peneliti2 di Balitro untuk mendapatkan varietas jahe gajah super. Kalau pakai bibit jahe asalan, artinya tidak jelas varietasnya apa, tetuanya dari mana, jahe muda atau jahe tua tidak jelas, penyakiten lagi; hampir bisa dikatakan tidak mungkin bisa panen 10 kg per polybag.

Yang lagi mimpi bangun-bangun … heh heh … bangun…. !!!!!!!

Bisa panen jahe gajah 10 kg per polybag tentu saja mungkin, tapi banyak syaratnya.

Pertama, varietas jahe yang digunakan memiliki potensi produksi >80 ton per ha. Realitas produksi selalu di bawah potensi produksinya, bisa dapat 80% dari potensi produksinya sudah sangat top markotop.

Kedua, bebas dari serangan hama dan penyakit. Kalau tanaman jahenya terserang busuk rimpang, busuk pangkal batang, daun bercak-bercak, dimakan uret, dimakan nematoda, tidak mungkin jahe bisa tumbuh maksimal dan optimal. Sekali lagi, selain bibit yang top, tanaman jahe juga harus bebas dari hama dan penyakit.

Ketiga, nutrisi hara/pupuk yang diberikan jumlahnya cukup dan seimbang. Pupuk tidak hanya perlu banyak sekali, tetapi juga harus seimbang. Kebutuhan nutrisi/pupuk tanaman bisa disediakan dari media tanam dan pupuk yang diberikan, baik yang padat maupun pupuk cair lewat daun. Saya ingin membahas masalah ini agak lebih detail.

Dari laporannya Koh Kun, diperkirakan pupuk yang dibutuhkan untuk setiap panen 1000 kg jahe adalah: 6,34 kg N, 0,75 kg P2O5, dan 9,27 kg K2O. Kalau ingin panen 10 kg per polybag kebutuhan nutrisi pupuknya masing-masing per polybag adalah sebanyak 63,4 gr urea, 7,5 kg SP36 dan 92,7 gr KCl. Kebutuhan pupuk per hektarnya lumayan buanyak zekali. Nilai-nilai ini belum diperhitungkan efisiensi serapan haranya. Sebagai gambaran, untuk KCl saja agar produksinya setinggi itu perlu paling tidak 650 kg KCl per ha.

Bukti kongkrit dari laporan penelitian di China, untuk mendapatkan hasil produksi 51 ton per paling tidak dibutuhkan 1000 kg urea, 250 kg SP36 dan 725 kg KCl per ha. Agar bisa mencapai 60 ton per ha (atau 10 kg per polybag) perlu pemupukan dan perawatan yang optimmal. Media tanam yang digunakan harus yang paling bagus; baik dari kualitas maupun kuantitas. dan harus bersih dari hama dan penyakit. Pupuk jahe bisa diberikan dalam bentuk padat maupun cair.

Jadi kalau teman-teman sekarang menanam jahe di polybag hanya menggunakan pupuk kandang/bokashi saja, itu saja dibuat dalam waktu seminggu, persentasenya juga kuecil bin sedikit, tidak pakai pupuk kimia, hanya pakai MOL atau POC buatan sendiri yang belum jelas berapa kandungan pupuknya, satu polybag hanya diisi satu bibit, bibitnya tidak jelas varietas dan potensi produksinya, kena serangan busuk rimpang, kena serangan busuk pangkal batang, daunnya bercak-bercak kuning, layu bakteri; segera bangun dan sadar.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal perlu kerja keras dan ketekunan. 10 kg per polybag bukan tidak mungkin.
Salam sukses.

— ::: lanjut lagi lain kesempatan :::–


Baca juga:

Semuanya tentang Jahe
Pupuk Anorganik Khusus Jahe
Hormon/ZPT Giberelin untuk Jahe
Hormon/ZPT untuk Bibit Jahe
Hormon/ZPT untuk Menghambat Tunas Jahe
Penggunaan Mikroba Trichoderma sp untuk Tanaman Jahe


73 responses to “Panen Jahe Gajah per Polybag 10 – 20 kg, mungkinkah?

  1. sekarang banyak yang menjual cerita itu bang…ujung-ujungnya mereka menjual bibit jahe yang dari mereka. kalo ga berhasil ….kalo ga nyalahain petani nya…ya kabur!

  2. Mohon dibantu apakah ada yang tahu dimana bisa beli bibit jahe gajah atau jahe merah?

  3. Betul sekali pak, saya sudah ke 3 kali nanam d polybag tp produksinya d bawah 3kg. Sekarang sy menanan d tanah(bukan polybag) tp baru 2 bulan sudah terkena busuk rimpang -/+ 30%. Mohon solusinya pak, untuk menangani tanah yg sudah tercemar bakteri busuk rimpang tersebut.. terimakasih sebelumnya..

    • Busuk rimpang banyak sebabnya, bisa karena bakteri atau jamur. Coba dipotong batang yang busuk, lalu dicelupkan ke air di dalam gelas. Apakah ada seperti lendir yang keluar dari ujung batang itu? Klo ada berarti penyebabnya adalah bakteri. Kalau tidak mungkin penyebabnya adalah jamur.
      Agak susah, yang penting saya rasa adalah tindakan preventif. Kalau sudah sudah kena, coba isolasi tanaman yang sakit, jangan sampai menular. Beri naungan, dan kendalikan drainasenya.

  4. “Kalau produksi 88 ton per ha, dibagi per polybag dapatnya angka 14,7 ton per polybag” Mungkin yang dimaksud 14,7 kg per polybag?

  5. Pingback: Informasi-informasi Menyesatkan Hasil Penen Jahe Gajah, Jahe Emprit, Jahe Merah | Berbagi Tak Pernah Rugi

  6. Informasi yang sangat menarik bagi saya yang baru AKAN nyemplung budi daya jahe….

  7. Info yang bagus gan, sangat menambah wawasan, anyway, sepertinya mungkin agan patut mencobanya juga, sebagai ahli jahe, mungkin motivasi yang cocok utk agan adl sebagai riset utk membuktikan hypothesis yang agan buat, kalo pun hasilnya rejected or accepted bisa jadi info yang bagus buat sesama, berbagi tak pernah rugi 🙂

  8. di sumatera lg panen jahe merah.produksi mkin sampe 100 ton,klo dikumpulin 3 kabupaten.kemana ngejualnya?adakah info pembeli? tq

  9. saya saat ini sedang uji coba dengan karung, nanti hasilnya akan saya informasikan di sini, apakah terbukti atau tidak. salam petani Indonesia

    • Silahkan. Saya sangat menunggu hasilnya. Jangan lupa 8 bulan lagi. Sudah banyak yg membuktikan dan hasilnya sangat jauh dari harapan.

  10. “Untuk hasil 10-20Kg, memang sukar bahkan sukarnya bingit … “Sbgai informasi sja sbnrnya rata rata hsil jahe umur 8bulan adlah 3 ons yg terjelek dn rata2 5-8 ons sja,, pling bgus ya 1-1,4Kg .. ! hsil rata2 per Ha 15-35 ton,, namun ya jika perwtanya biasa sja pling skitar 15-20ton sja per Ha.. !

    Klwpun memang hsilnya pengen 1-3Kg ,, ya tentunya panennya hrus 8 bulan lebih 1tahun penanaman atw lbih bru bisa hsilin 1-3Kg… “Ini data real bukan data sesat .. Bgi fomula yg ingin terjun ambil aja itungan terendah hsil per ha adlh 15ton.. Jgn ngitung ngwang2 stinggi langit ampe 120ton.. Klw polybag umur 8 bulan, biasaynya 3-8 Ons ini data real pasti, jgn tinggi2 juga ngitung 3-10kg, takutnya nant pas jatuh sakit klw tinggi2… ! Slmt mencoba ya,, apapun argumentnya bisnis ini layak dicoba, krna memiliki potensi keuntungan yg layak dijalankan..

  11. Kalo menurut sudut pandang saya, berita ini sengaja di lempar ke masyarakat oleh para pengepul besar supaya banyak masyarakat yg ikut menanam jahe gajah supaya jumlah pasokan yg dipengepul besar memenuhi kebutuhan. Tapi ga ada salahnya juga kita lakukan…. Walaupun tidak akan bisa mencapai 20kg/polybag. Hasil yg sebenarnya adalah 3-6kg/polybag. Dengan ukuran polybag 60×80. Dengan lahan 500m2 mampu menampung skitar 240-280 polybag. Tiap polybag diambil rata2 menghasilkan 4kg. Harga di pengepul besar saat ini Rp.6.000,- Hasilnya Rata2 adalah 250x4xRp.6000 = Rp6.000.000,- Tinggal dikurangi modal. Panen jahe antara 7-8 bln.

  12. jahe dapat 3 kg per polybag, itu dengan bibit berapa per polybagnya pak? mohon pencerahannya.

  13. barusan 1 hari yang lalu saya cabut jahe dalam polybag ukuran 30×50 (2 bibit) umur 6,5 bulan beratnya 1.6 kg. Jadi kalau umur 10 bulan dengan berat 20 kg, memang sangat tidak logis dan omong kosong

  14. untuk master2 yang pernah tanam jahe ,saya mohon bantuannya untuk diajari ..apakah benar tanam jahe gajah menguntungkan ?tdk perlu yng muluk2 smpai 25kg perpolybag ,angka wajarnya saja.saya ada bekas kolam ikan luas 9x2m lantai semen(bekas kolam ikan)apa bisa ditanami jahe di poliba atau karung,kira2 berapa modal dan biaya sampai panen,lalu dijual kemana hasil panennya?terimakasih

  15. senang sekali melihat informasinya….thanks banget….penelitian itu diperlukan, tidak asal tanam kemudian dtinggal.
    eloknya ya menanam dengan pemupukan….
    intinya kesadaran dalam berlingkungan…
    terimakasih yang sudah berbudidaya tanaman

  16. ya mereka cuma jual jahe buat bibit z dg iming2 20 kg/polybag .kl di jual k pasaran perkg 6000 udh bagus.rata2 5 rb/kg . itu trik jetu z supaya bisa jual bibit dg harga 20 rb/kg .

  17. Abeng Fariz Izzudin Prasetyo

    Yaa Allah, saya pemula jahe gajah. Pernah baca tulisan perpolybag bisa sampai 10 kg. Sementara ini saya baru menanam di Polybag. Hmm…. Makasih banget mas atas informasinya.

  18. Pendapat Bapak memang ada benarnya. Saya sudah melakukan ujicoba per September 2014, tanam jahe merah di polybag, dan karung. Ada sekitar 300 polybag. Setiap polybag ditanam 2 atau 3 tanaman menggunakan media, kompos, dan POC buatan sendiri. September 2015 mulai saya panen sekitar 100 polybag. Hasilnya kira2 32% memiliki berat segar 0.3-0.5 kg, 47% 0.5-1.0 kg, dan 21% 1.0-1.8 kg. Saya sendiri yakin, bahwa produktivitas jahe merah dengan lebih cermat pada pemilihan bibit, penggunaan jenis dan takaran pupuk organik, serta pola pemeliharaan dapat mencapai sekitar 1.5-2.0 kg per polybag. Dan, itu sudah cukup untuk menjaring penghasilan keluarga. Makasih, Pak. Terus berbagi.

  19. tego-tegone, ngapusi kok karo petani..

  20. DI KOTAKU MALAH HIPERBOLA JAHE MERAH KATANYA BISA MENCAPAI SAMPAI 30 KILO DALAM KARUNG TRUS PUPUKNYA KITA BELI DARI DISTRIBUTORNYA JUGA SAYA LIAT INI PEMBODOHAN MASSAL,,,,EMANGNYA KITA NANAM BETON APA BISA SAMPAI SEGITU BERAT….

  21. yah…. kita buktiin aja sendiri

  22. Adakah pengepul besar di sini, saya tertarik tanam jahe tapi saya butuh pengepul
    tuk info’a terima kasih

    • Emmm saya dari kalimantan dan sktang sya mau coba nanam jhe dlm karung . Awalnya saya tertarik dgn iming” 10-20 kg prkarung ehh stelah liat penguraian di atas sya jdi sedih tpi mdhan aja ngak rugi” banget deh sya hrap stu karung yaaa 1kg atau lebih” dikit lag ngak papa itung” nyoba” gituhhh . . Tanks gan info x sngat brmanfaat

    • Emmm saya dari kalimantan dan skrang sya mau coba nanam jhe dlm karung . Awalnya saya tertarik dgn iming” 10-20 kg prkarung ehh stelah liat penguraian di atas sya jdi sedih tpi mdhan aja ngak rugi” banget deh sya hrap stu karung yaaa 1kg atau lebih” dikit lag ngak papa itung” nyoba” gituhhh . . Tanks gan info x sngat brmanfaat

  23. saya nanam jahe merah setelah satu tahun di panen boro2 10 kg satu kg aj gk pling cuma 2 ons padahal tanamannya ok,terawat,subur,
    yg ada sya rugi besar polybagnya aj 2rb perbiji blm lg bibt dan pupuknya

  24. Persiapan usaha menjelang pensiun berangan angan ingin menanam jahe merah.
    Setelah membaca ini rasanya jadi kurang semangat untuk menanam jahe merah …
    Mas Isroi Mohon Info untuk memanfaatkan lahan dan persiapan menjelang pensiun ,…. he he he terima kasih

  25. 100% betul bapak.
    Saran bagi kawan2 pecinta agrobisnis…”karena bertani tidak sekedar belajar dr meja computer, belajarlah bertani di ladang bersama petani2″…
    Majulah petani ku !

  26. Saya juga lg menanam jahe dlm karung. Awalnya saya menggebu2 berharap paling tidak dpt 5kg sja /karung. Tpi gak papalah, dpt 1kg/karung aja sdh lumayan. Masalahnya ditempat saya Kalimantan selatan harga jahe lagibmahal2 nya. Jahe gajah pernah beli 35rb/kg ,bahka teman sya beli(jahe gajah juga) pas kena mahal 70rb/kg. Jahe merah pernah sampai 80rb/kg. Terus baru aja kemaren saya beli jahe emprit 55rb/kg. Tp kok baca komen” di atas cuman 6rb/kg??

    • Beda wilayah beda harga. Klo di jawa harga di tingkat petani ada yg 4-5rb. harga 6 ribu adalah harga digudang exportirnya.

      • Bisa beda jauh banget ya. Saya belinya dipasar. Kemaren ditempat pengepul 25rb/kg, katanya dia jual lagi kepasar 50rb/kg. Tp gk tau ya klo jual dlm jumlah banyak. Kemaren sih tetangga cuma jual 3kwintal.

  27. Mas, apa pendapat anda tentang Hasil cabe dlm 1 polybag = 5 kg, Menyesatkan Jugakah?

    • Kalau cabe saya tidak tahu. Saya tidak bisa memeri komentar. Silahkan bertanya ke petani-petani cabai yang sdah berpengalaman bertahun2. Jangan tanya ke pedagang pupuk atau bibit. apalagi yang MLM.

    • bantu jawab gan, satu tanaman cabai rata-rata dapat 0.8 ons dah pernah kuhitung. tapi hanya sampel 3 stasiun dan 3 pengulangan.

      • Kalau cabe saya juga tidak tahu. Data itu mestinya menggunakan kaidah statistik, biar bisa dipertanggung jawabkan kesahihannya. Yang jadi masalah adalah data hanya 3 polybag digunakan untuk memprediksi produksi 1000 polybag. Ya jelas tidak bisa. Akan meleset jauh.

        Sama untuk kasus di jahe. Mungkin saja ada yang dapat 10 kg, tapi cuma satu atau dua polybag saja. Data ini dipakai untuk promosi dan diaplikasikan dalam skala ribuah polybag. Hasilnya sangat jauh dan menyesatkan.

        Saran saja, coba sendiri dengan skala yang memadai. Kalau untuk memprediksi produksi 10 ha, ya datanya pakai yang 0.5 ha. Ulangan dan posisinya juga sebaiknya mewakili. Data dari satu desa tidak bisa digunakan untuk data satu kabupaten, apalagi sudah beda propinsi dan beda pulau.

  28. Jujur aja saya tertarik menanam jahe merah dipolibag ,rasanya cukup pedas,dan bisa menghangatkan tubuh bagi saya yg tinggal di kaki gunung merapi.saya menanam bibit jahe merah pada bulan februari ini bibit 2kg jahe yg baru saya semai,tapi tiap hari saya kurangi 2 potong untuk saya bakar lalu saya masak dg air 2 gelas besar penuh,kadang saya campur dg daun Tin,kadang saya minum dg teh club.rencana media tanahdibawah pohon bambu dicampur pices ayam serta sekam padi,dan sudah saya siapkan zpt hormon tanaman unggul. kita hanya berusaha menanam hasilnya terserah kepada Allah,dengan merawat dg baik semoga tananam jahe akan memberi manfaat. bagi saya . Amin.

  29. pa isro petani jahe bukan??????

  30. maaf nanya, ada info petani jahe gajah ga ya,,,,, lg butuh banyak 10- 20 ton……mohon bantuannya pak,,,, kirim lewat email ya pak…. suwun

  31. Pa isroi
    Adakah d daerah bogor tempat untuk belajar budidaya jahe merah?
    Terimakasih

  32. trims ustadz informasinya sangat menarik dan sangat bermanfaat bagi mrk yg blm tertipu 1polibag = 20kg hahaha…( maaf tertawa saya sediih …)

    1. ust.Isroi, klo saya punya kebun 1ha lantas saya tanamin jahe 2kg/ per polibag apakah masih sesuai peruntungan apabila dihitung kalkulasi setahun menunggu..? mohon jawabannya.

    2. saya seorang pensiunan. seandainya saya punya tanah kebun 1ha,kemudian saya tanamin pohon sengon , disela-sela pohon sengon saya tanamin pohon jahe apa dampak baik dan buruknya..? syukroon , jazakallahu khoiron katsiro..

    • Assalamu’alaikum wr wb. Selamat datang di blog saya semoga bermanfaat.
      1. Menurut saya bisnis jahe masih menjanjikan. Pakai hitung2an yg normal saja. Kalau jahe di tanam di lahan, produksi jahe gajah bisa mencapai 30 ton per ha. Jelek2nya 25 ton per ha. Jahe merah/emprit bisa dapat 15-20 ton per ha. Tinggal dikalikan harga jualnya. Untungnya penghasilan – pengeluaran (biaya operasional). Bagian inilah yg dimainkan. Diupayakan bisa sarendah mungkin. Kalau punya lahan 1 ha, menurut saya lebih baik ditanam di lahan daripada di polybag. Biaya2 operasional bisa dilihat di panduan2 yg banyak bertebaran di internet. Modifikasi dan rasionalkan hitung2annya saja.

      2. Menanam sengon sudah ada panduannya. Kalau tidak salah, pertama di tanam rapat dengan jarak tanam tertentu, kemudian dilakukan penjarangan di umur2 tertentu. Jaraknya sempit, jadi kurang layak untuk menanam jahe. Fungsi penanaman rapat salah satunya agar sengonya tumbuh lurus.
      Bisa saja dimodifikasi untuk tumpang sari dengan jahe. Jaraknya harus diatur kurang lebih 1.5 s/d 2 meter jarak antar larikannya. Di bagian itu yg ditanami jahe. Penanaman jahe bisa dilakukan mulai dari awal tanam sampai tanaman sengon setinggi 2-3 meter. Jadi masih ada sinar matahari yg bisa dimanfaatkan jahe. Coba disimulasikan mana yang paling menguntungkan, apakah penanaman rapat atau tumpangsari dengan jahe.

      Ada banyak alternatif lain selain jahe untuk tumpang sari, misalnya: pisang, pepaya, talas. Pertimbangkan juga altenatif komoditas lain selain jahe. Coba disimulasikan dari berbagai pertimbangan, insha Allah akan ketemu alternatif komoditas lain yang juga menarik.

      Selain itu bisa juga dipertimbangkan komoditas lain yang juga menarik. Contoh: ganitri, gaharu, pinang, manggis, pala, singkong atau tanaman lain. Ganitri mungkin belum banyak yang meliriknnya, padahal harganya kadang-kadang tidak masuk akal. Ganitri kualitas istimewa ada yang ditawarkan 250 juta sebutir di Alibaba.com. Coba cek di internet. Pinang juga komoditas ekport. Gaharu apalagi. Di Bogor, tanaman pala disewakan 1 juta per tahun. Kalau 1 ha bisa > 120 pohon. Singkong juga sangat menarik. Di Bogor pendapatan singkong per ha bisa mencapai 40-70 jt sekali panen.

      • wa alaykum salam warohmatullah.
        sungguh sangat bermanfaat informasinya. syukron

        ….بارك اللّه فيك.

  33. Awalnya saya begitu terobsesi untuk menanam jahe gajah dengan iming2 panen per 1karung media tanam mencapai 10 – 20 kg dlam kurun waktu 9 bulan, dan dengan modal sedikit bisa mencapai untung berkali lipat…
    Untungny sebelum mencoba saya mencari informasi mengenai kebenarannya…
    Thaks ya agan2 ats infonya…

  34. Assalamu’alaikum ustadz. Ada temen yg cerita kalau nanam jahe gajah di polybag baiknya pake pupuk organik (bokasi atau petroganik) campur dengan pasir saja. Bener gak ini? Maksudnya gak perlu pakai tanah.. Kebetulan saya punya suplai pupuk organik banyak dan murah meriah di Bandung. Salam

    • Wa’alaikum salam. Tetap harus ada tambahan tanah dan kapur dolomit. Pasir diperlukan jika terlalu banyak liatnya. Media tanamnya mesti dibuat agak gembur agar memudahkan pembesaran rimpang jahe.

      Salah satu yang penting lagi adalah kandungan K harus cukup tinggi di dalam media tanam. Penting untuk pertumbuhan jahe.

  35. Surga telinga..
    Tapi jika langsung di tanam pada lahan, justru potensi hasil panen bisa melebihi 100 Ton. Perhitungan nya 1Ha=100×100 meter,
    Kita gunakan jarak tanam 50x50cm.
    Dalam luasan lahan 1Ha dapat di tanami 40Rb tanamann, dengan potensi sial 2,5 kg/tanaman, 40.000 x 2,5 =100.000kg x harga jahe saat ini..

    Semoga perhitungan saya keliru..

  36. Smua boonk,yg betol itu,tanamkan kyakinan bahwa kt bisa,bukan jahe aja yg dtanam,kykinn jg hatus dtanamkn itu modal utama.pesan org bijak

  37. Setuju pak Muanandar…., yang penting keyakinan dan tekad juga kerja keras, tidak ada yang tidak mungkin, saya pernah menanam jahe biasa dalam bekas karung beras dengan media tanah subur. Dalam waktu 7 bulan saya panen hasilnya +/- 11,5 kilogram di satu media karung tersebut.

    • Terus terang saya sangat tidak percaya. Kalau cuma satu karung lalu diupload sudah ada yang bilang 40kg. Yang 40 kg digunakan untuk membohongi banyak orang, videonya disebar di mana-mana, jadi bahan presentasi dan akhirnya banyak jatuh korban. Saya anggap ini hoax sampai ada buktinya kalau ini bukan hoax.

  38. Assalamualaikum, gan bisa minta info yang jual bibit Jenitri dong. Saya ada lahan nganggur wilayah sleman, kalo ada info bagi dung ke email saya susilobudiono@gmail.com

    Makasih banyak sebelumnya.

  39. Artikel menarik. Lagi coba2 tanam jahe

Leave a reply to ifa Cancel reply