Citarasa Unik dari Secangkir Minuman Kopi

biji kopi sangrai

Biji kopi sangrai

Masih mencoba mempraktekkan ajaran dari Pak Yusianto untuk menikmati minum kopi (Citarasa Kopi). Citarasa kopi bermacam-macam, ada citarasa yang enak dan ada citarasa yang tidak enak. Nah, ternyata di dalam minuman kopi juga ada citarasa-citarasa yang unik. Antara lain ada rasa seperti rasa buah; fruity. Ada juga citarasa seperti kacang, kalau Pak Yusi menyebutnya citarasa sambel pecel. Memang ada yang menyebutkan ada kopi yang bercitarasa kacang almond, kacang mede, dan kacang tanah.

Ada juga rasa manis seperti gula atau karamel. Setingkat lagi ada citarasa seperti madu. Konon, di NTT ada kopi yang memiliki citarasa honeys. Ada juga citarasa seperti rasa coklat. Saya masih agak susah mengenali citarasa ini. Kalau untuk citarasa karamel dan honey masih bisa menemukannya.

Salah satu syarat untuk dapat menikmati citarasa kopi ini adalah minum kopi tanpa gula. Kalau kopinya pakai gula, citarasanya akan tertutup oleh rasa gula.

Silahkan dicoba.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s